Bahan:
- 1 kaki sapi(lebih irit beli tulang kaki sapinya aja, sama kikil/tetelannya terpisah, kl kepepet ga dpt kaki sapi boleh jg pakai tulang iga.. jangan lupa minta si abang patahin tulang kaki sapinya..biar gampang ambil sum sumnya)
- 200gr (sebungkus)mie pipih/mie telur kering yg gepeng
- taoge
- daun bawang
- bawang goreng
- cabe rawit/cengek(rebus,untuk sambal)
-irisan jeruk nipis(bila suka)
Bumbu:
- 1 lembar daun salam
- 1 ruas jahe(sarat aja sih biar ga amis)
- 1 bonggol bawang putih(menyesuaikan minimal 5 butir)+7siung bawang merah(haluskan)
- merica 1/2sdt haluskan
- garam
- kaldu blok/penyedap(optional)
Cara Membuat:
Bahan dan bumbunya standar, rahasianya pada cara membuat.
- kaki sapi yang sudah dipotong cuci bersih, didihkan air kira-kira 2-3 liter, air mendidih masukkan kaki, daun salam (mengurangi anyir, tapi jangan terlalu banyak, nanti bisa jadi berasa lodeh ^^), dan jahe yg sudah dipotong2/peprek
- biarkan terus mendidih sampai empuk, buang air lemak2 diatasnya (ini harus, biar mie kocok sedap tapi tidak eneg, dan kuah lebih bening)
- sudah hampir empuk masukkan bawang putih+bawang merah yang sudah dihaluskan (tidak perlu ditumis), merica bubuk, garam, kaldu blok/penyedap
- sudah empuk ambil kaki sapi, iris bagian kikilnya(kl beli kaki yg masih ada kikilnya, kl cm beli tulangnya ga usah) potong-potong, masukkan kembali ke kuah beserta tulangnya. (kalau di tukang jualan dipisah ya antara kikil dan kuah, tapi untuk rumahan kikil dan kuah jadi satu panci saja ^^), didihkan kembali dengan api kecil sehingga meresap sap sap.
- agar ada kuah lebih terlihat menarik/tidak pucat, masukkan irisan daun bawang sedikit saja, sebab waktu di hidang di mangkok juga ditambah daun bawang ^^
- tadi sambil menunggu kaki sapi empuk, rebus mie, tiriskan, rebus taoge tiriskan, iris daun bawang, rebus cabe rawit/cengek kemudian haluskan dg sedikiiit garam, siapkan bawang goreng (beli jadi ^^). Sekalian alat2 yang dipake masak dicuci bersih, sekalian latihan kerja multitasking samber kiri kanan ^^
- sudah siap semuanya, dihidang di mangkok, mie-taoge-irisan daun bawang-siram kuah&kikil-tambah bawang goreng, dan sambel cabe rawit, bisa tambahkan sedikit kecap manis diatasnya,irisan jeruk nipis dan ditemani krupuk jika suka(krupuk ceker atau kerupuk kulit lebih enak).
selamat mencoba =)
No comments:
Post a Comment